Dalam acara Lomba Jurnalistik 2023 yang diadakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Jurnalistik dengan tema “Be Creative and Inspiring Young Journalist in Disruption Era” yang dilaksanakan di Politeknik Negeri Bali pada tanggal 23 dan 24 September 2023, mahasiswa Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial yang beranggotakan Putu Paundra Ananda, Ni Luh Dian Kesumawati, Putu Nado Swastika berhasil meraih Juara II Lomba Debat Intelektual.
Mahasiswa tersebut dibimbing oleh Bapak Wayan Budiarta, S.Pd. M.Pd yang merupakan Dosen Jurusan Hukum dan Kewarganegaran Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial Undiksha. Pada kesempatan yang berbahagia, 27/09/2023 bertempat di Ruang Dekan Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial, Dekan FHIS Undiksha Prof. Dr. I Nengah Suastika, S.Pd., M.Pd. dan Wakil Dekan III FHIS Undiksha Dr. Ketut Sedana Arta, S.Pd., M.Pd. memberikan apresiasinya karena telah membawa nama baik FHIS Undiksha serta ucapan selamat atas pencapaiannya. Hal ini semoga menjadi motivasi kepada mahasiswa lainnnya untuk berprestasi. Pada Kesempatan ini pula, mahasiswa didampingi oleh pembimbing, Sekretaris Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan, Koordinator Program Studi PPKn, serta staf dosen dari Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan.